Internet (International Networking) adalah jaringan komputer yang mendunia atau bersifat internasional yang saling terhubung menggunakan standar sistem global Transmission Control Protocol/Internet Protocol Suite (TCP/IP) yang berperan sebagai protokol pertukaran paket untuk melayani pengguna internet dari seluruh dunia.
Sedangkan menurut beberapa ahli seperti Lani Sidartha, pengertian Internet adalah suatu interkoneksi sebuah jaringan komputer yang dapat memberikan layanan informasi secara lengkap. Dan terbukti, saat ini internet dilihat sebagai media dunia maya yang bisa menjadi rekan bisnis, politik, hingga hiburan.
Menurut pendapat ahli yang berikutnya adalah dari Allan (2005, p12). Internet adalah sekumpulan jaringan komputer yang saling terhubung secara fisik dan memiliki kemampuan untuk membaca dan menguraikanprotokol komunikasi tertentu yang disebut Internet Protocol (IP) danTransmission Control Protocol (TCP). Protokol adalah spesifikasi sederhanamengenai bagaimana komputer saling bertukar informasi
Selain pendapat diatas, ada juga pendapat mengenai pengertian internet dari ahli yang lain, seperti Khoe Yao Tung yang berpendapat bahwa internet adalah jaringan yang satelit komunikasi yang fungsinya sangat beragam dan tentu merupakan pendukung internet di seluruh dunia.